10:33:00 PM

PayPal dan AlertPay, si dompet elektronik

Posted by Unknown

Dompet..
Kita pasti tahu apa kegunaannya, buat nyimpen duit. Kalo dompet elektronik??? Yang pasti jangan berfikir kalau yang dimaksud adalah dompet yang memiliki papan PCB dengan komponen-komponen dioda, transistor dll. Yang dimaksud dompet elektronik adah sebuah penyimpanan uang berbentuk account di salah satu web yang bisa dijadikan media penyimpanan dan pembayaran uang untuk bertransaksi.
Dompet elektronik terdiri dari komponen software dan informasi. Piranti lunak menyediakan keamanan dan enkripsi untuk menghindari celah keamanan dari para hacker atau carder untuk melindungi informasi pribadi dan transaksi elektronik.
“Dompet Elektronik memungkinkan para pengguna untuk melakukan transaksi jual-beli elektronik secara cepat dan aman.
Dompet elektronik berfungsi hampir sama dengan dompet fisik. Dompet elektronik pertama kalinya diakui sebagai sebuah metode untuk menyimpan uang dalam bentuk elektronik, namun kemudian menjadi populer karena cocok untuk menyediakan cara yang nyaman bagi pengguna internet untuk menyimpan dan menggunakan informasi berbelanja secara online.”
Dompet elektronik yang disimpan di sisi server, juga dikenal sebagai "thin wallet", merupakan suatu aplikasi yang dibuat oleh perusahaan-perusahaan yang dikelola di server mereka. Dompet elektronik sisi server populer di antara para pedagang karena keamanan dan efisiensinya.
Komponen informasi untuk dompet jenis ini pada dasarnya berbentuk sebuah database dari informasi yang dimasukkan oleh pengguna. Informasi ini terdiri dari alamat pengiriman, alamat penagihan, cara pembayaran (termasuk nomor kartu kredit, tanggal jatuh tempo, dan nomor keamanan), dan informasi lainnya.
Salah satu penyedia dompet elektronik adalah PayPal dan AlertPay. Kedua dompet elektronik ini, menurut pengamatan saya merupakan account yang terpopuler, terutama PayPal. Keduanya seringkali dipakai untuk para netter atau blogger yang mengumpulkan pundi-pundi uang dari dunia maya “seperti saya”  .
Cara pendaftaran dompet elektronik ini juga cukup mudah, simply click DISINI untuk menuju web PayPal dan DISINI untuk menuju site AlertPay. Anda cukup mengisi beberapa data, memberikan beberapa persyaratan (alertpay memerlukan data bukti Identitas mis: hasil scan KTP/SIM dan tagihan atau surat yang membuktikan kebenaran anda) lalu menunggu konfirmasi keberhasilan account anda via email (biasanya dalam 2-3 hari kerja).
sebagai tambahan, kedua dompet elektronik ini juga akan memberikan bonus bagi anda jika anda memberikan referer kepada orang lain untuk membuat account di site mereka.

Site Terkait: htp://uang-maya.blogspot.com

1 comments:

Anonymous said...

Aditya B. Laksana
040755

http://ketaketiketok.wordpress.com/

Result of google search